Selasa, 15 Mei 2012

KIM KOTA MALANG DI GRAND FINAL BERTEMU DENGAN KIM WARADESA

Setelah Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) dari Bojonegoro berhasil sebagai juara pertama pada Lomba Cerdik Cermat Komunikatif (LCCK) se Bakorwil Bojonegoro. Kini giliran KIM Bijak dari Kecamatan Sukun Kota Malang berhasil menjadi yang terbaik pada Lomba Cerdik Cermat Komunikatif (LCCK) se Bakorwil III Malang dengan total nilai 250 sekaligus berhak atas uang pembinaan sebesar Rp 3,5 juta dan nantinya akan bertemu KIM Waradesa Kabupaten Blitar dalam grand final LCCK tahun 2013 Tingkat Jawa Timur.
Kemudian untuk juara kedua LCCK Bakorwil III Malang diraih KIM Sido Makmur Kecamatan Lawang Kabupaten Malang dengan total nilai 240 dan berhak atas hadiah sebesar Rp 3 juta. KIM Bima Sakti Kecamatan Gempol Kabupaten Pasuruan berhasil menjadi juara tiga dengan total nilai 235 dan berhak atas uang pembinaan Rp 2,5 juta. Sedang juara harapan diraih KIM Kirana Kecamatan Pasrijambe Lumajang dengan nilai 230 dan berhak atas hadiah uang pembinaan Rp 1 juta.
Walikota Malang, Drs Peni Suparto saat membuka lomba LCCK di Halaman SMKN 11 Kecamatan Sukun Kota Malang, Rabu (9/5)  mengatakan, besarnya kemajuan teknologi dan informasi telah mendorong perluasan jaringan akses informasi dan dalam lingkup global dalam kontek penyebaran dan pemerataan informasi publik.
Menurutnya, teknologi informasi (TI) saat ini menggeser teknologi lama. Ini berarti, mereka mampu menguasai dunia jika mampu menguasai informasi dengan sempurna. Jika itu terjadi, maka dipastikan negara tersebut akan maju dan jaya.
Saat ini, di seluruh lapisan masyarakat tentu dibutuhkan sebuah lembaga kemasyarakatan yang mempunyai fungsi sosial wujud/bentuk yang sesuai dengan hal tersebut adalah KIM. Karena itu, KIM harus bermanfaat bagi masyarakat dalam memilih, memilah, mengolah dan menyampaikan informasi sesuai kebutuhan masyarakat dan informasi tersebut harus cepat, tepat dan akurat, dapat dipertanggungjawabkan.
KIM suatu lembaga layanan publik yang dibentuk dan dikelola dari dan oleh masyarakat yang secara khusus berorentasi pada layanan informasi dalam pemberdayaan  dalam masyarakat sesuai dengan kebutuhannya. Selain itu fungsi KIM sebagai sumber informasi dalam mengembangkan, meningkatkan dan informasi pada akhirnya mampu meningkatkan kualitas hidup dalam rangka menyejaterahkan masyarakat.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Prov Jatim, Drs Sudjono MM mengatakan, LCCK adalah salah satu bentuk pembinaan KIM yang merupakan pengejawatan atau revitalisasi dan reaktualisasi dari kelompencapir yang disesuaikan dengan paradigma pembangunan dan pemerintah dewasa ini.
Dinas Kominfo Prov Jatim sebagai lembaga pemerintah memiliki fungsi pokok sebagai lembaga yang melakukan edukasi publik dengan menyelenggarakan diseminasi informasi dan mendorong semua komponen dalam masyarakat untuk melakukan proses diseminasi secara mandiri. Salah satu strategi efektif dalam pembinaan, pengembangan dan pemeliharaan jati diri serta karakter bangsa ialah melalui pemberdayaan KIM.
Lomba LCCK 2012 di Bakorwil Malang ini merupakan lomba yang diadakan sebelum memasuki babak grand final, yang diselenggarakan oleh Dinas Kominfo dan Informatika Prov Jatim, dengan materi lomba sekian tahun terus mengalami perbaikan baik dari kualitas maupun penampilan para peserta.
“Lomba blog untuk anggota KIM kami adakan dengan harapan agar antar KIM dapat berkomunikasi dengan intensif melalui fasilitas yang ada dengan mengoptimalkan peran dari 36 telecenter yang ada di kab/kota di Jatim,” katanya.
Pada kesempatan itu, Sudjono mengucapkan selamat dan memberikan apresiasi tinggi kepada Kota Malang yang ditetapkan sebagai Cyber City dan Smart City. Ini berarti Kota Malang mampu mengolah sebuah informasi menjadi lebih baik dan layak untuk diberikan kepada masyarakat.
Pada LCCK Kota Malang sebagai juri berasal dari Praktisi Media dan Pakar Komunikasi Suko Widodo MA dari Unair, Ir Miswan Hadi dan Dra Isrowi Farida Msi dari Kominfo Jatim dan Zaenal Arifin MK dari Stikosa Surabaya.
Penilaian dalam loma LCCK adalah didasarkan dari dua unsur, yakni verifikasi administrasi sebesar 50% dan unsur cerdas cermat juga 50%. Lomba LCCK terbagi dalam tiga babak, yakni babak cerdik dan cermat berupa update blog, babak cepat tepat serta babak komunikatif berupa program penyuluhan.
Sumber: http://kominfo.jatimprov.go.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

WARGA SUMBERASRI DALAM MEMPERINGATI HARI BUMI

              Sekitar seribu lebih peserta Jelajah Lereng Kelud tingkat Jawa Timur antusias mengikuti jelajah alam menyusuri pegunungan...