Rabu, 28 Maret 2012

PERLU INVENTARISASI RUMAH DINAS TENAGA PARA MEDIS

Senin, 26 Maret 2012 02:35
DPRD Kab. Blitar minta Dinas Kesehatan melakukan inventarisasi rumah dinas tenaga para medis yang kondisinya rusak parah. Hal ini seperti diungkapkan Ketua Komisi IV DPRD Kab. Blitar, Ahmad Tamim. Menurutnya dari hasil koordinasi dengan forum SKPD belum lama ini diketahui banyak rumah dinas tenaga, para medis yang saat ini mengalami kerusakan.
Untuk itu Dinas Kesehatan diminta segera melakukan inventarisasi rumah dinas yang mengalami rusak parah untuk segera dilakukan perbaikan. Sehingga petugas, para medis nyaman menempati rumah dinas dan bisa memberikan pelayanan kesehatan pada warga secara cepat. Secara terpisah Kepala Dinas Kesehatan Kab. Blitar, Kuspardani, mengakui jika sebagian besar rumah dinas tenaga, para medis yang ada di sekitar Puskesmas atau Puskesmas Pembantu saat ini kondisinya rusak. Pasalnya selama ini tidak ada biaya pemeliharaan yang dialokasikan. Untuk itu saat ini pihaknya tengah melakukan inventarisasi rumah dinas tenaga, para medis yang mengalami kerusakan dan selanjutnya Dinas Kesehatan akan mengajukan anggaran untuk pemeliharan pada RAPBD 2013 mendatang.
Sumber Berita : Humas
Sumber : http://www.blitarkab.go.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

WARGA SUMBERASRI DALAM MEMPERINGATI HARI BUMI

              Sekitar seribu lebih peserta Jelajah Lereng Kelud tingkat Jawa Timur antusias mengikuti jelajah alam menyusuri pegunungan...