Selasa, 30 Oktober 2012

SEBANYAK 168 INDUSTRI KECIL DI KECAMATAN KANIGORO MEMBENTUK FORUM KOMUNIKASI ANTAR PELAKU INDUSTRI MAKANAN OLAHAN KAWASAN AGROPOLITAN KAB. BLITAR


Dalam waktu dekat Pusat Ibu Kota Kab. Blitar, yang saat ini masih berdomisili di Wilayah Kota Blitar segera pindah ke wilayah Kab. Blitar yang ada di Kecamatan Kanigoro. Menjelang kepindahan itu sebanyak 168 pelaku industri kecil di Kecamatan Kanigoro, membentuk forum komunikasi antar pelaku industri makanan olahan Kawasan Agropolitan Kab. Blitar. Menurut keterangan Ketua Tim koordinasi masyarakat pengembangan kawasan Agropolitan Kab. Blitar, Mujianto, pembentukan forum komunikasi itu untuk mengantisipasi adanya urbanisasi. Sehingga masyarakat Kanigoro bisa bersaing dengan para pendatang. Mujianto mengungkapkan, melalui forum komunikasi antar pelaku industri makanan olahan kawasan Agropolitan Kab. Blitar, akan dilakukan peningkatan Sumber Daya Manusia, sehingga produk olahan dari 168 industri kecil yang ada di Kanigaro bisa memiliki daya saing dan jual hingga ke luar Blitar. Dengan demikian tambah Mujianto, peningkatan kesejahaterana pada pelaku industri kecil di Kecamatan Kanigoro bisa meningkat. Mujianto berharap melalui forum komunikai antar pelaku industri makanan olahan kawasan agropolitan Kab. Blitar itu bisa memberikan masukan pada SKPD terkait untuk membuat program maupun kebijakana yang berpihak pada pelaku industri kecil.
Sumber: Humas Kab. Blitar

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

WARGA SUMBERASRI DALAM MEMPERINGATI HARI BUMI

              Sekitar seribu lebih peserta Jelajah Lereng Kelud tingkat Jawa Timur antusias mengikuti jelajah alam menyusuri pegunungan...